Ribuan Peziarah Ikuti Prosesi Laut Jum’at Agung di Larantuka

Ribuan Peziarah Ikuti Prosesi Laut Jum’at Agung di Larantuka

 

Larantuka, GlobalIndoNews – Ribuan Umat Katolik mengikuti prosesi Laut Jum’at Agung pada perayaan Semana Santa di Larantuka, Jum’at (29/3/2024).

Perayaan prosesi Laut Jum’at Agung merupakan salah satu agenda dalam Tri Hari Suci perayaan semana santa di Larantuka.

Tampak Ribuan Umat Katolik dari berbagai daerah dan juga dari manca negara hadir mengikuti prosesi laut pengantaran Patung Tuhan Yesus dari Kapela Tuan Menino Sarotari ke Pante Kuce, kelurahan Pohon Sirih, Larantuka, kabupaten Flores Timur menggunakan perahu dayung tanpa mesin atau dikenal dengan sebutan “Bero”.

Prosesi laut pengantaran patung Tuhan Yesus dari Kapela Tuan Menino Sarotari ke Pante Kuce Pohon Sirih yang terjadi pada Jum’at Agung merupakan salah satu Tradisi dalam perayaan Semana Santa.

Tradisi ini juga diketahui sudah ada berabad-abad. Namun masih dilestarikan oleh umat Katolik di Larantuka.

Sebelumnya Umat Katolik juga mengikuti berbagai kegiatan dalam pekan Tri Hari Suci seperti Rabu Trewa, Kamis Putih dan hari ini pelaksaan proses laut Jum’at Agung.

Vony Dosiwoda, salah satu peziarah asal Ende kepada media mengatakan ini merupakan pengalaman pertamanya mengikuti prosesi Semana Santa di Larantuka.

Dirinya mengatakan sangat senang bisa mengikuti kegiatan prosesi laut Jum’at Agung dan agenda lainnya dalam perayaan Semana Santa secara langsung karena sebelumnya hanya mengikutinya dari rumah melalui media-media yang ada.

Sementara Kornelia Melansari Lewokeda, peziarah asal kota Kupang juga mengungkapkan hal serupa. Senang dan bahagia bisa mengikuti prosesi laut perayaan Semana Santa ini secara Langsung.

Dirinya juga berharap semoga Prosesi Laut semana santa ini berjalan dengan baik.

Dan dijauhkan dari hal-hal yang tidak kita inginkan. Karena kita ketahui bersama, beberapa tahun lalu pernah terjadi insiden laut yang membuat trauma dan takut untuk mengikuti prosesi laut ini.

Namun hal ini tampaknya sudah bisa di hindari karena para peziarah dan juga aparat keamanan sudah mulai ada pembatasan dengan memperhatikan kapasitas kapal dan muatannya. Sehingga kapal-kapal yang ada tidak ada lagi over kapasitas.

Selain pelaksanaan prosesi laut Jum’at Agung ini, pada malam harinya akan digelar prosesi darat berjalan keliling kota Larantuka dengan rute yang sudah disiapkan. (AdamBethan/Red)

————

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan /atau keberatan dengan penayangan artikel dan /atau berita tersebut diatas, Anda dapat mengirimkan artikel dan /atau  berita berisi sanggahan dan /atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: globalindonews74@gmail.com

 

Ribuan Peziarah Ikuti Prosesi Laut Jum’at Agung di Larantuka
Ribuan Peziarah Ikuti Prosesi Laut Jum’at Agung di Larantuka
Ribuan Peziarah Ikuti Prosesi Laut Jum’at Agung di Larantuka